Teknologi generasi ke empat atau 4G mobile broadband kini sudah bisa dinikmati di Indonesia. Meskipun operasionalnya belum begitu sempurna dan merata di seluruh wilayah di Indonesia, namun akses internet dengan koneksi 4G ini sudah bisa dipakai. Meski tidak sesuai standar kecepatan yang ditetapkan oleh International Telecommunication Union, dengan patokan kecepatan transfer data 100MB per detik, namun perkembangan mobile broadband ini sudah cukup membuktikan bahwa Internet di Indonesia semakin cepat.
Menurut pemerintah melalui Menkominfo, secara teknis implementasi 4G yang digunakan oleh provider telekomunikasi dikenal dengan nama Long Term Evolution atau LTE. Pada Desember 2014, penyelenggaraan 4G LTE di spektrum frekuensi 900 MHz sudah dilaksanakan dan awal tahun 2015 ditingkatkan di spektrum 1.800 MHz namun masih terbatas di area tertentu seperti jabodetabek, dan akan terus di tingkatkan sampai jaringan 4G LTE berada di spektrum 2.300 MHz agar bisa dinikmati di seluruh wilayah di Indonesia.
Beberapa provider seluler yang sudah menerapkan teknologi 4G-LTE ini diantaranya:
Telkomsel 4G-LTE
Selama konferensi APEC pada tanggal 1–8 Oktober 2013 di Bali, Telkomsel melakukan percobaan jaringan 4G LTE. Jaringan Telkomsel 4G LTE dioperasikan pada frekuensi 1800 MHz. Sebagai bagian dari program, simcard bermerek "simPATI LTE Trial Edition" dijual di lokasi tersebut. Sekarang, Telkomsel 4G LTE telah melebarkan sayapnya di Jakarta dan Bali. Kartu uSIM card (Kartu perdana pendukung layanan 4G LTE) Telkomsel sekarang tersedia di GraPARI sekitar Jakarta dan Bali.dan pelanggan dapat menukarkan kartu lamanya dengan kartu uSIM tanpa harus berganti nomor.
XL HotRod 4G LTE
XL Axiata melakukan ujicoba terhadap jaringan 4G LTE di Kota Kasablanka, Central Park, Euphoria Lounge Menara Prima, XL Xplor Senayan City dan Graha XL pada 28 Oktober 2014. Kecepatan internet XL 4G LTE diklaim dapat mencapai 100 Mbps. SIM Card XL khusus 4G LTE dibagikan secara cuma-cuma kepada pengguna yang ingin mengujicoba layanan tersebut. Percobaan ini dilakukan bersamaan dengan peluncuran logo dan motto baru XL Axiata. Setelah ujicoba, XL akan melebarkan sayap 4G LTE di 5 kota besar di Indonesia.
Indosat Super 4G-LTE
Indosat melakukan uji coba terhadap jaringan 4G LTE di daerah sekitar Monumen Nasional, Jakarta Pusat pada 20 November 2014 dengan menggunakan media BTS di atas Gedung Indosat. Kecepatan internet Indosat Super 4G-LTE diklaim dapat mencapai 185 Mbps download dan 41 Mbps upload. SIM Card Indosat Super 4G-LTE disediakan di sekitar area Monumen Nasional. Uji coba ini dilakukan bersamaan dengan Ulang tahun Indosat yang ke 47. Setelah diujicoba, Indosat akan melebarkan sayap 4G LTE di 23 kota lainnya (baca juga: apn indosat 4g).
Smartfren 4G LTE
Smartfren menargetkan tahun ini jumlah BTS bertambah dari 6.000 menjadi 10.000. Untuk jaringan, Smartfren menggandeng vendor Nokia dan ZTE. Pembagian pengerjaannya, sisi barat akan digarap oleh Nokia, sementara sisi timur ZTE.Saat ini, rencana penerapan 4G Smartfren masih dalam tahap pemasangan infrastruktur. Diprediksikan paling cepat di semester kedua tahun ini sudah siap bermigrasi.
Bolt Super 4G LTE
Bolt Super 4G LTE merupakan merek dagang dari PT. Internux yang menyediakan layanan 4G LTE sejak 14 November 2013. Area layanan yang dijangkau untuk pertama kali adalah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi dengan potensi pasar sekitar 30 juta orang. Teknologi yang diterapkan adalah Time Division Duplex (TDD-LTE) pada frekuensi 2300 MHz.
BACA JUGA: Mobile broadband - Koneksi Internet Mobile
Menurut pemerintah melalui Menkominfo, secara teknis implementasi 4G yang digunakan oleh provider telekomunikasi dikenal dengan nama Long Term Evolution atau LTE. Pada Desember 2014, penyelenggaraan 4G LTE di spektrum frekuensi 900 MHz sudah dilaksanakan dan awal tahun 2015 ditingkatkan di spektrum 1.800 MHz namun masih terbatas di area tertentu seperti jabodetabek, dan akan terus di tingkatkan sampai jaringan 4G LTE berada di spektrum 2.300 MHz agar bisa dinikmati di seluruh wilayah di Indonesia.
Beberapa provider seluler yang sudah menerapkan teknologi 4G-LTE ini diantaranya:
Telkomsel 4G-LTE
Selama konferensi APEC pada tanggal 1–8 Oktober 2013 di Bali, Telkomsel melakukan percobaan jaringan 4G LTE. Jaringan Telkomsel 4G LTE dioperasikan pada frekuensi 1800 MHz. Sebagai bagian dari program, simcard bermerek "simPATI LTE Trial Edition" dijual di lokasi tersebut. Sekarang, Telkomsel 4G LTE telah melebarkan sayapnya di Jakarta dan Bali. Kartu uSIM card (Kartu perdana pendukung layanan 4G LTE) Telkomsel sekarang tersedia di GraPARI sekitar Jakarta dan Bali.dan pelanggan dapat menukarkan kartu lamanya dengan kartu uSIM tanpa harus berganti nomor.
XL HotRod 4G LTE
XL Axiata melakukan ujicoba terhadap jaringan 4G LTE di Kota Kasablanka, Central Park, Euphoria Lounge Menara Prima, XL Xplor Senayan City dan Graha XL pada 28 Oktober 2014. Kecepatan internet XL 4G LTE diklaim dapat mencapai 100 Mbps. SIM Card XL khusus 4G LTE dibagikan secara cuma-cuma kepada pengguna yang ingin mengujicoba layanan tersebut. Percobaan ini dilakukan bersamaan dengan peluncuran logo dan motto baru XL Axiata. Setelah ujicoba, XL akan melebarkan sayap 4G LTE di 5 kota besar di Indonesia.
Indosat Super 4G-LTE
Indosat melakukan uji coba terhadap jaringan 4G LTE di daerah sekitar Monumen Nasional, Jakarta Pusat pada 20 November 2014 dengan menggunakan media BTS di atas Gedung Indosat. Kecepatan internet Indosat Super 4G-LTE diklaim dapat mencapai 185 Mbps download dan 41 Mbps upload. SIM Card Indosat Super 4G-LTE disediakan di sekitar area Monumen Nasional. Uji coba ini dilakukan bersamaan dengan Ulang tahun Indosat yang ke 47. Setelah diujicoba, Indosat akan melebarkan sayap 4G LTE di 23 kota lainnya (baca juga: apn indosat 4g).
Smartfren 4G LTE
Smartfren menargetkan tahun ini jumlah BTS bertambah dari 6.000 menjadi 10.000. Untuk jaringan, Smartfren menggandeng vendor Nokia dan ZTE. Pembagian pengerjaannya, sisi barat akan digarap oleh Nokia, sementara sisi timur ZTE.Saat ini, rencana penerapan 4G Smartfren masih dalam tahap pemasangan infrastruktur. Diprediksikan paling cepat di semester kedua tahun ini sudah siap bermigrasi.
Bolt Super 4G LTE
Bolt Super 4G LTE merupakan merek dagang dari PT. Internux yang menyediakan layanan 4G LTE sejak 14 November 2013. Area layanan yang dijangkau untuk pertama kali adalah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi dengan potensi pasar sekitar 30 juta orang. Teknologi yang diterapkan adalah Time Division Duplex (TDD-LTE) pada frekuensi 2300 MHz.
BACA JUGA: Mobile broadband - Koneksi Internet Mobile
0 komentar:
Post a Comment